Tsunami Corona India Hantam Siapa Saja, Termasuk Artis Bollywood Ini

Tue 04-Jan-2022 12:09:00 | POLITIK DAN UMUM | Admin
Tsunami Corona India Hantam Siapa Saja, Termasuk Artis Bollywood Ini

New Delhi - Tsunami corona India menyebar hingga ke pedesaan terpencil di 10 negara bagian mencatatkan peningkatan kasus infeksi dan kematian pada April. Pada 2020, gelombang pertama pandemi Covid-19 di India awalnya hanya menginfeksi warga di kota-kota padat penduduk. Tsunami Covid-19 India menyapu apa yang ada dihadapannya tanpa mengenal siapa dia. Tak peduli kaya, miskin, dan aneka kasta di India kini menjadi korban tsunami Covid-19. Tak terkecuali keluarga artis Bollywood, Deepika Padukone.

Deepika Padukone, kelahiran Denmark 35 tahun lalu ini merupakan aktris dengan bayaran tertinggi di India dan penerima beberapa penghargaan diantaranya tiga Penghargaan Filmfare. Ia masuk ke dalam daftar tokoh terpopuler di India dan juga dalam daftar 100 tokoh paling berpengaruh di dunia versi majalah Time pada tahun 2018.

Seperti dilansir Hindustantimes (4/5/2021), ayah Deepika Padukone, Prakash Padukone dinyatakan positif mengidap Covid-19. Dirinya kini dalam proses penyembuhan di rumah sakit di Bengaluru. Ibu dan saudara perempuan Deepika juga ikut terinfeksi Covid-19.

"Sekitar 10 hari yang lalu, Prakash, istrinya (Ujjala) dan putri kedua (Anisha), mereka mengalami gejala Covid-19. Mereka lalu menjalani tes dan hasilnya positif," kata Vimal Kumar, teman dekat ayah Deepika dikutip dari Grid.ID (4/5/2021).

Vimal Kumar lanjut mengabarkan kondisi terkini keluarga Prakash Padukone setelah dinyatakan positif corona. "Mereka melakukan isolasi mandiri tetapi setelah seminggu, demam Prakash tidak turun."

"Jadi Sabtu lalu, dia dirawat di rumah sakit di sini di Bengaluru. Dia baik-baik saja sekarang. Semua parameternya baik-baik saja. Dia juga diharapkan bisa keluar dalam 2-3 hari. Sementara istri dan putrinya ada di rumah," tambahnya.

Ya ibu dan adik perempuan Deepika tidak ikut dirawat di rumah sakit. Mereka cukup melakukan karantina mandiri di rumah.

Seperti diketahui, dalam pandemi gelombang kedua di India ini, kurangnya layanan darurat yang tersedia di pedesaan, mendorong warga desa berbondong-bondong berangkat ke rumah sakit di kota besar untuk mendapatkan perawatan medis.

Pejabat federal India mengakui bahwa pandemi corona bergeser ke kota-kota kecil dan daerah pedesaan. Daerah pedesaan di negara bagian Maharashtra di bagian barat India mungkin yang paling parah terkena dampaknya. Di negara bagian ini ada pusat bisnis Mumbai. Rajasthan di barat laut India juga melaporkan peningkatan pesat kasus Covid-19 di daerah pedesaan.

Sementara penyebaran virus corona di pedesaan Uttar Pradesh dan Benggala Barat mengalami peningkatan yang stabil. Pejabat departemen kesehatan di Madhya Pradesh mengatakan, penduduk desa yang terinfeksi corona rela menempuh perjalanan jauh ke rumah sakit di Bhopal dan Indore. Banyak dari mereka yang terinfeksi Covid-19 sebelumnya menghadiri festival keagamaan Kumbh Mela.

Leave Your Comments